PERINGATI HARI KEMERDEKAAN, 1945 PITA MERAH PUTIH HIASI LANGIT ATRIUM ARTOS MALL

Dalam rangka memeringati HUT Kemerdekaan RI ke-73, bertajuk NasionalIsMe Artos Mall dihiasi ornamen merah putih. Mulai dari bendera merah puith, pita merah putih, dan gapura merah putih yang bernuansa tradisional. Hampir seluruh area Artos Mall dihiasi dengan ornamen merah putih.

 

Uniknya, terdapat rangkaian pita yang berbentuk angka 73, sebagai lambang peringatan HUT RI ke 73 yang menghiasi langit Atrium Hall Artos Mall. Visual marchendiser Artos Mall, Kirmaji, mengatakan bahwa pita yang digunakan dalam dekorasi ini sepanjang 1945 meter dengan total ukuran 17 x 8 meter. Pita tersebut dipasang di langit-langit atrium Artos Mall.

 

Dekorasi kemerdekaan HUT RI ke-73 ini sudah terpasang sejak pertengahan Juli 2013 lalu. Sedangkan rangkain pita berbentuk angka 73 terpasang sejak 17 Agustus 2018. Rencananya dekorasi ini akan dipasang hingga akhir September 2018 mendatang.

 

Tak hanya ornamen merah putih saja, terdapat pula photoboth bertuliskan NasionalIsMe di pintu utama Yudhistira dan di Upper Ground. Karena keunikannya, banyak pengunjung yang menyempatkan diri untuk berpose dengan latar belakang dekorasi tersebut.

 

Tidak hanya dekorasi saja, berbagai rangkain acara seperti Artos Pitoelasan yang telah berlangsung pada 17 Agustus 2018 diikuti oleh 30 orang dalam setiap kategorinya dan games To Be Number One yang telah dilaksanakan pada 19 Agustus 2018 berlangsung sangat meriah. Hal tersebut terlihat dari antusias pengunjung yang bergabung dalam acara.

 

“Masih dalam perayaan Kemerdekaan HUT RI, pada tanggal 26 Agustus 2018 akan ada Merdeka Singing Competition dengan kategori peserta kelas 1 – 6 SD, dengan biaya pendaftaran 50 ribu, seluruh peserta akan mendapat trophy dan piagam penghargaan,” terang Event Promotion Head, Hendry Purnomo.