Puluhan Bartender Bikin Kreasi Minuman di Artos Mall

DSC_3748

Puluhan bartender se Jawa dan Bali mengikuti Artos Beverages Competition 2018 bertajuk “Traditional Beverages” di Atrium Artos Mall Magelang, Selasa (27/3/2018). Mereka berkompetisi menciptakan kreasi minuman terbaik. Ada 28 peserta yang mengikuti kegiatan, dan di awal kegiatan dilakukan babak penyisihan.

Ketua Panitia Otniel Hanung mengatakan peserta berasal dari bar dan hotel. Peserta terjauh berasal dari Bali. Beberapa peserta dari Yogyakarta dan Semarang juga mengikuti kegiatan ini, diantaranya dari Dafam Malioboro, Neo Hotel, Ibis Hotel, The Rich Hotel Yogyakarta, Chanti Hotel Semarang, Gets Hotel Semarang maupun lainnya.

Tema “Tradisional Beverages” sengaja dipilih dalam kegiatan tahun ini, dan peserta ditantang untuk menciptakan minuman dengan bahan-bahan dari Indonesia. Tujuannya adalah untuk meningkatkan nilai jual minuman Indonesia agar mampu bersaing dengan produk internasional.

8

Tidak hanya meracik minuman, kompetisi lebih menarik ketika para bartender beratraksi jugling. Hal ini dilakukan untuk mensosialisasikan kepada masyarakat luas bahwa profesi ini juga ada seninya “Melalui kompetisi ini, kami ingin meningkatkan kualitas, kemampuan, dan prestise para bartender,” kata Otniel Hanung.

Profesional Bartender Eko Probo mengatakan kualitas para bartender dalam ajang tahunan ini cukup baik. Bartender profesional nasional ini juga melihat para peserta sudah banyak yang ahli di bidangnya. Penentuan juara berdasarkan nama dan kreativitas, pengetahuan, estetika visual, komposisi serta keseimbangan minuman, teknik, dan komersial.

“Saya pikir ini bagus, apalagi banyak peserta dari kalangan anak muda. Ini upaya regenerasi bartender yang baik untuk masa depan profesi ini, sekaligus bisa mengembangkan profesi peracik minuman di Indonesia” tambah Eko. (Tha)

—————————————————————–

KEDAULATAN RAKYAT