Menikmati Minuman Ala Thailand di Artos Mall

IMG_20171124_140131

Racikan teh Thailand (Thai tea) kini semakin digemari masyarakat. Hal itu terbukti dari banyaknya gerai Thai tea di berbagai daerah, tak terkecuali Magelang.

Salah satu produk Thai Tea yang baru saja hadir adalah Tuk-Tuk Cha. Berlokasi di Upper Ground (UG) Artos Mall, Tuk-Tuk Cha menghadrikan produk Thai Tea yang manis dan creamy.

Damayanti, owner Tuk-Tuk Cha Artos Mall mengatakan bahwa minuman tersebut dibuat dari Bai Miang atau teh hitam yang dipadukan gula pasir, krimer dan susu kental manis.  Selain varian original, ada juga Thai green tea yang dibuat dari teh hijau. Thai tea dikemas dalam cup plastik tinggi berikut plastik khusus pada gelas yang memudahkan pembeli untuk menentengnya.

“Tak hanya minuman dingin, ada juga pilihan Thai tea hangat yang menyegarkan.Selain rasanya yang enak, Tuk-Tuk Cha juga populer berkat harganya yang relatif murah, yakni Rp 20.000 saja”, terang Damayanti.

“Konsumen juga bisa memilih aneka pilihan rasa diantaranya original, teh hijau, madu, cokelat dan kopi”, imbuhnya.

Sementara itu, Dian Indri Public Relation Artos Mall mengatakan bahwa sejauh ini, Tuk-Tuk Cha cukup digemari pengunjung Artos Mall ,meskipun baru resmi beroperasi pada 5 November lalu. “Mayoritas konsumen produk ini adalah anak-anak muda”, terang Dian.