GRAND FINAL PEMILIHAN PUTRI HIJAB AKAN DIGELAR DI ATRIUM ARTOS MALL

PRARILIS

Tampil cantik dan modis dengan gaya elegan,feminim atau simple kini dapat dinikmati oleh kaum muslim masa kini.Banyak dari wanita jaman sekarang beralih memakai jilbab dan menjadikan jilbab sebagai busana kesehariannya.Berkembangnya hijab dikalangan remaja putri di Indonesia saat ini membuat beberapa kelompok perempuan hijab tertarik mendirikan sebuah komunitas khusus untuk hijabers. Dan salah satunya Hijab Community Magelang yang bekerjasama dengan Universitas Muhammadiyah berkesempatan mengadakan sebuah acara yaitu Pemilihan Putri Hijab Magelang 2016.

Hijab Community Magelang yang bekerjasama juga dengan Artos Mall akan menggelar ajang unjuk bakat sebagai puncak acara Pemilihan Putri Hijab Magelang 2016 yang akan digelar Sabtu, 30 Januari di atrium Artos Mall. Acara Pemilihan Putri Hijab Magelang ini dimeriahkan juga dengan adanya talkshow inspiratif  bersama artis Peggy Melati Sukma.

“Setelah melalui audisi pemilihan Putri Hijab Magelang 2016 di kampus Universitas Muhammadiyah pada tanggal 23 – 24 Januari 2016 lalu. Setidaknya 40 peserta akan masuk pada grand final dan akan unjuk bakat di atrium Artos Mall.Dan dari 40 peserta akan dipilih 12 besar yaitu untuk Juara 1 Putri Hijab 2016, Juara 2, Juara 3, Juara harapan 1, Juara harapan 2, Juara harapan 3, Juara Favorite 1, Juara favorite 2, Juara best of the best 1, Juara best of the best 2, Putri photogenic dan yang terakhir Putri intelegensia” Ujar Arum Puspa melati selaku ketua Panitia pemilihan putri hijab Magelang.

Ajang Pemilihan Putri Hijab Magelang 2016 ini diadakan sebagai upaya memotivasi dan mendorong generasi muda wanita muslim untuk ikut serta berperan aktif dalam mengembangkan potensi sekaligus menjadi cerminan bagi wanita muslim lainnya supaya termotivasi menjadi generasi muslimah yang berpotensi dan memiliki karir yang membanggakan.

“ Harapannya acara unjuk bakat dari finalis pemilihan putri hijab ini dapat berlangsung dengan lancar serta dapat memberikan pengalaman baru khususnya bagi kaum wanita muslim masa kini dan dapat memberikan inspirasi untuk tampil cantik dengan beraneka model jilbab. Tentu saja Artos Mall berusaha untuk selalu memberikan acara-acara yang terbaik bagi masyarakat Magelang dengan acara yang inovatif dan kreatif ” Ujar Ibu Saparina Tri Hapsari selaku Marketing Manager Artos Mall